Setelah melakukan pelatihan ISO 9001:2015 dengan PT Premysis, seluruh karyawan melakukan berbagai dokumen yang harus disempurnakan selama kurang lebih 1 bulan. PT. Premysis kemudian datang lagi untuk melakukan audit terhadap berbagai hal yang telah dilakukan oleh karyawan PT. ADS. Masing-masing bagian seperti bagian teknik, keuangan, HRD, umum, kesekretariatan, dan CSR dilakukan audit silang antarkaryawan. PT Premysis selaku konsultan banyak memberi masukan untuk perbaikan berbagai dokumen dan pengisian dokumen yang betul. Audit ini dilakukan selama dua hari mulai tanggal 22-23 November 2021 di kantor PT. ADS.
Tujuan dilakukannya audit adalah untuk memastikan seluruh bagian dari PT. ADS untuk comply terhadap berbagai kebutuhan dokumen yang dibutuhkan untuk menuju manajemen yang dapat dipertanggungjawabkan secara benar dan terstandarisasi.